SELAMAT BEKERJA-KERJA-IKHLAS

Rabu, 04 Februari 2015

IBU MALA MEMBIMBING TEMATIK MUATAN SBdP

Rabu, 4 Februari 2015, sewaktu melaksanakan Tematik dengan Muatan SBdP telah dilaksanakan dengan penuh "ketlatenan". Bila semua guru mau dan mampu membimbing siswa ke arah yang lebih trampil, niscaya hidup siswa kelak suatu hari tidak akan merepotkan negara. Ketrampilan sebagai salah satu Pengetahuan Non Akademis, sebenarnya sangat akademis apabila disberikan oleh seorang guru dengan runtut dan sesuai alur RPP. Guru tidak boleh sembarangan dalam memberikan materi. Guru harus trampil dan membuat siswa lebih trampil dalam segala hal. Trampil Pengetahuan, Ketrampilan, dan Sikap adalah tuntutan Kurikulum 2013. Ingatlah, bahwa kegiatan hari ini untuk hari esuk anak bangsa. Ayo berikan ketrampilan sebanyak-banyaknya bagi semua siswa. Jangan lupa sikap harus tetap mendapat perhatian. Terima kasih Bapak/Ibu guru yang selalu membimbing siswanya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar